Gimana Sih Cara Bikin Resume di Linkedin?

Tahu gak sih kalau peluang kamu untuk dilihat sama perusahaan-perusahaan bakal lebih banyak kalau kamu pakai CV ATS friendly?

Gimana Sih Cara Bikin Resume di Linkedin?

 Tahu gak sih kalau peluang kamu untuk dilihat sama perusahaan-perusahaan bakal lebih banyak kalau kamu pakai CV ATS friendly?

 Tapi sebelum itu, sebenarnya apa sih bedanya Resume dan CV? Sederhananya, CV berisi lebih banyak gambaran rinci tentang pengalaman yang udah dicapai, pendidikan, sampai prestasi yang pernah diraih. Sedangkan Resume biasanya cuma berisi penjelasan singkat buat mempromosikan diri ke perusahaan. Karena itu, bisa juga dibilang kalau Resume itu adalah CV simple.

 Nah, selain tahu cara membuat Resume di Linkedin, kita juga perlu tahu CV ATS friendly. Apa sih itu? CV ATS friendly adalah format curriculum vitae yang lebih mudah dilacak sama aplikasi Applicant Tracking System (ATS). Jadi, sistem ini bakal otomatis menyeleksi CV kandidat sesuai dengan kualifikasi yang ditentukan perusahaan. Gimana caranya? ATS bekerja dengan mengumpulkan dan menyimpan informasi pelamar dalam database terpisah. Setelah menyimpan data yang ada di CV kamu, sistem ini bakal memberikan CV kepada perusahaan yang punya kriteria sesuai dengan CV kamu. Karena CV ATS friendly ini seluruhnya berisi teks, jadi sistem bakal menyeleksi sesuai teks di CV.

 Hah? Gimana-gimana? Misalnya, di CV kamu ada tulisan “lulusan S1”, dan perusahaan mencari kategori “lulusan S2”, maka secara langsung, CV kamu gak bakal masuk ke dalam calon pekerja di perusahaan itu. Makanya, penting banget untuk mencantumkan poin-poin yang relevan dengan kehidupan kamu, seperti pendidikan, pengalaman kerja, keterampilan, juga sertifikat dan pelatihan yang udah pernah kamu ikutin dengan poin-poin yang praktis.

 Tapi, kenapa harus bikin CV ATS friendly di Linkedin? Aplikasi yang satu ini memang cocok banget untuk orang-orang yang mencari pekerjaan. Selain karena mudah cara penyebaran dan pemostingannya, Linkedin juga berbeda dengan aplikasi lain seperti instagram. Di aplikasi lain, keyword yang kita cari seringkali gak muncul. Dengan template CV atau Resume ATS friendly ini, kamu bisa lebih mudah untuk membuat CV atau Resume yang lebih dilihat perusahaan-perusahaan.

 Selain cepat dilihat perusahaan, cara pembuatan CV di Linkedin juga gampang banget, loh! Kamu cukup klik beberapa tombol sesuai yang diarahkan di postingan kali ini, tanpa harus ngetik panjang lebar.

 Terus, kalau udah bikin CV dan keterima, gimana ya caranya biar kita lolos sesi interview kerja? Pasti banyak banget kan yang perlu disiapin? Nah, kamu bisa pelajarin cara membuat CV, Resume, dan Interview lebih dalam di https://www.kelasbersama.id/catalog/kunci-sukses-lolos-interview-kerja-dapatkan-pekerjaan-impianmu?type=program. Sampai ketemu di sana!